Blog yang berisikan artikel tentang informasi Tips Info Cara Menjaga Kesehatan Tubuh beserta juga pola hidup sehat

15 Manfaat Khasiat Buah Jambu Biji

Artikel terkait : 15 Manfaat Khasiat Buah Jambu Biji

15 Manfaat Khasiat Buah Jambu Biji - Pola Hidup Sehat - Jambu, buah yang sering kita temui setiap harinya. Jambu yang disebut juga 'buah super' ini ternyata kaya manfaat bagi tubuh kita. Buah dengan nama latin Psidium guajava ini memiliki rasa manis seperti strawberry jika dicampur dengan buah lain seperti kiwi atau pir. Jambu dapat dikonsumsi oleh kita dalam berbagai macam cara. Bisa dimakan langsung seperti buah lain pada umumnya atau bisa dalam bentuk selai dan agar agar dan banyak lagi. Yang paling sering dilakukan adalah mengolah jambu biji dengan cara di Jus

Seperti telah disebutkan di atas, jambu adalah buah super yang memiliki beberapa manfaat untuk kesehatan tubuh kita. Berikut ini tercatat setidaknya ada 15 Manfaat Khasiat Buah Jambu Biji yang berhubungan dengan kesehatan kita.

Meningkatkan kekebalan tubuh kita

Berbicara meningkatkan kekebalan tubuh sangat cocok dengan buah jambu, karena buah ini mengandung vitamin C yang cukup besar. Bahkan 4 kali lipat dari buah jeruk yang sudah terkenal sebagai sumber vitamin C. Vitamin C membantu kekebalan tubuh kita dan memerangi infeksi dan bakteri jahat yang menyerang tubuh. Manfaat Jambu biji merah juga memiliki sifat anti peradangan dan membantu dalam beberapa penyakit autoimun seperti Rheumatoid Arthritis.

Membantu menyembuhkan pilek

Untuk kasus pilek, dapat kita pakai daun dari tanaman jambu dan jambu yang belum matang. Kasiat daun jambu biji diantaranya bermanfaat sekali ketika kita sedang mengalami pilek. Dan kandungan vitamin C dan besi di buahnya yang belum matang dapat menekan produksi lendir dan memerangi bakteri penyebab pilek. Namun kembali ingat jangan menggunakan buah jambu yang sudah matang karena diketahui memiliki efek yang 180 derajat dari buah jambu yang belum matang.

Berpotensi mengobati Diabetes

Kulit dari jambu ini sudah diteliti berpotensi mengobati penyakit diabetes. Sebuah percobaan dilakukan dan dilaporkan pada Juni 2010 dalam laporan bertajuk The Indian Journal of Medical Research dengan hasil bahwa pemberian kulit jambu pada tikus tikus percobaan yang menderita diabetes menghasilkan kadar gula dalam darah yang turun dan juga kadar kolesterol dalam darah. Namun hal ini belum dapat dipastikan sama apabila dipercobakan kepada manusia, maka masih dalam status berpotensi.

Membantu penurunan berat badan

Buat Anda yang sedang menjalani program penurunan berat badan, cobalah mengkonsumsi jambu ini. Jambu memiliki kandungan serat lebih banyak dan gula yang lebih sedikit bila dibandingkan dengan buah seperti, apel, jeruk, dan anggur. Buah jambu ini membantu mengurangi berat badan dengan mengatur sistem metabolisme tubuh Anda. Dan kandungan potasium di dalamnya berfungsi membakar lemak dan juga meningkatkan massa otot. Buah jambu buah yang mengenyangkan dan memberi energi lebih lama pada tubuh Anda.

Menjaga fungsi kelenjar tiroid Anda

Apakah kelenjar tiroid itu? Kelenjar tiroid adalah kelenjar penting yang mengatur dan memproduksi berbagai macam hormon penting di tubuh Anda. Nah pada daun dari jambu ini mengandung kandungan mangan yang cukup tinggi, dimana mangan sendiri berfungsi menjaga kinerja dari kelenjar tiroid ini agar tetap optimal dalam proses hormonal tubuh.

Membantu mengurangi jerawat

Buat Anda yang sering mengalami masalah jerawat, karena memiliki kandungan vitamin C yang tinggi maka jambu bisa menjadi solusi buat Anda. Cara pemakaiannya adalah cukup hancurkan buah jambu ini sampai halus lalu kemudian dioleskan ke jerawat Anda. Cukup simpel bukan..

Membantu dalam hal Alergi Anda

Buat Anda yang memiliki alergi terhadap sesuatu benda atau hal lainnya, bisa Anda coba menggunakan daun dari buah jambu ini. Dampak lain dari kasiat daun jambu biji  adalah dengan mengolah Daunnya yang memiliki kemampuan anti histamin yang cukup kuat serupa dengan obat obatan anti histamin di apotek. Daunnya sendiri juga sering digunakan untuk mengatasi gatal gatal dan luka akibat gigitan serangga. Penggunaanya cukup mengoleskan daun yang sudah ditumbuk halus ke bagian yang gatal atau luka.

Membantu mengatasi stres

Jambu diketahui mengandung mineral magnesium. Mineral ini membantu merilekskan otot otot kita dan menenangkan sel saraf kita. Sehingga tingkat stres kita pun bisa turun juga.

Membantu dalam pengobatan penyakit pencernaan

Khasiat Daun jambu biji ini sangat efektif bila digunakan saat Anda keracunan makanan. Karena kandungan  alami anti bakterinya yang mencegah pertumbuhan bakteri penyakit dalam usus Anda. Kalau Anda konstipasi juga bisa diatasi dengan kandungan serat dalam daun jambu ini.

Membantu meredakan gejala penyakit usus

Sudah disebutkan di atas bahwa daun jambu memiliki kandungan anti bakteri. Nah kandungan ini mampu menghadang pertumbuhan kuman dan bakteri di usus Anda. Sehingga daun jambu juga cocok dipakai untuk mengatasi diare.

Membantu mencapai kulit yang sehat

Jambu dengan kandungan vitamin C nya sangat baik bagi kulit kita. Vitamin C membantu produksi kolagen dan protein protein tertentu dalam tubuh yang membantu kulit Anda tetap kencang dan elastis. Jambu yang dagingnya berwarna pink terutama diketahui juga memiliki licopene yang berfungsi melindungi kulit dari dampak buruk akibat sinar UV.

Mencegah kerontokan rambut

Khasiat Daun jambu biji jika direbus dan dipijatkan ke bagian kulit rambut Anda dapat menghentikan kerontokan rambut. Hanya perlu diingat air rebusan tersebut jangan langsung dikenakan saat masih panas tunggu sebentar sampai agak dingin.

Jambu mengurangi risiko Anda terkena kanker

Sudah disebutkan di atas bahwa daun jambu mengandung licopene. Zat antioksidan ini sangat penting karena mampu memerangi radikal bebas di luar tubuh. Hal ini berdampak positif dalam usaha pencegahan kanker, terutana kanker di bagian mulut, tenggorokan, payudara, dan prostat. Untuk prostat daun jambu ini lebih efektif lagi karena meredam produksi hormon androgen yang diketahui memicu terjadinya kanker prostat. Baca juga 9 Manfaat Kismis yang berfungsi juga sebagai antioksidan

Baik bagi mata dan penglihatan Anda

Banyak mengandung vitamin A berarti jambu ini dapat membantu memperbaiki penglihatan dan mata Anda. Dengan vitamin A mampu mengatasi dan mencegah masalah katarak.

Membantu mencegah penyakit kardiovaskular

Rebuslah daun jambu dan minum rebusannya dua kali sehari. Hal ini baik karena dapat menurunkan  tekanan darah Anda yang otomatis mencegah kans terjadinya stroke dan serangan jantung. Juga dapat menurunkan kadar LDL dalam darah.

Jambu bila dimanfaatkan sepenuhnya mulai dari kulit, dagingnya, sampai daunnya, ternyata memiliki segudang manfaat bagi kita dalam usaha kita mencapai hidup sehat. Rutinlah mengkonsumsi jambu setiap hari.

Artikel Tips Info Cara Menjaga Kesehatan Tubuh Lainnya :

Masukkan Alamat Email Anda untuk mendapatkan informasi Tips Info Kesehatan Terbaru Setiap Harinya:

Delivered by FeedBurner

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2015 Tips Info Cara Menjaga Kesehatan Tubuh | Design by Bamz